Rabu, 17 Mei 2017

Dua Gol Alexis Sanchez Bawa Arsenal Taklukkan Sunderland


Arsenal memetik kemenangan 2-0 saat menjamu Sunderland di lanjutan Liga Inggris. Sepasang gol Alexis Sanchez yang menjadi penentu kemenangan The Gunners itu.

Saat melakoni pertandingan di Emirates Stadium, Rabu (17/5/2017) dini hari WIB, Arsenal masih tertahan di babak pertama.

Sepasang gol Sanchez itu baru tercipta di babak kedua. Gol pertama di menit 72, gol kedua tercipta sembilan menit berselang.

Arsenal mampu tampil amat dominan dalam pertandingan ini. Situs resmi turnamen melansir data penguasaan bola mereka mencapai lebih dari 62 persen, sementara soal percobaan menembus 36 kali attempts, 13 kali mencapai sasaran.

Dengan tambahan tiga angka ini, Arsenal tetap menempati posisi lima klasemen dengan koleksi 72 poin hasil dari 37 kali bermain. Sementara itu, Sunderland ada di peringkat 20 dengan koleksi 24 angka.

Jalannya Pertandingan
Peluang pertama Arsenal didapat pada menit ketiga pertandingan. Tendangan dari Alexis Sanchez dari luar kotak penalti masih melambung.

Arsenal membobol gawang Sunderland di menit kedelapan. Tapi, dalam tayangan ulang menunjukkan bahwa tembakan Sanchez dari luar kotak penalti membentur tangan Olivier Giroud.

Giroud yang mengancam dua menit berselang. Tendangannya meneruskan umpan Aaron Ramsey masih bisa diselamatkan oleh Jordan Pickford.

Hector Bellerin tak mau ketinggalan untuk mencoba peruntungan dua menit berselang. Tapi, bolanya masih melesat.

Di sepanjang babak pertama, Arsenal bisa melepaskan sebanyak 18 kali percobaan. Ada lima di antaranya mencapai sasaran, tapi belum berbuah gol.

Salah satu peluang terbaiknya adalah tembakan Sanchez di menit 22. Bolanya masih melenceng.

Sunderland sesekali mengancam. Didier Ndong yang melakukan percobaan di menit 34, tapi masih bisa diantisipasi oleh Petr Cech.

Jermain Defoe juga tak mau ketinggalan mengancam gawang Arsenal. Tendangannya dari satu sudut sempit di sisi kiri kotak penalti Arsenal juga masih bisa diantisipasi Cech.

Sementara itu, percobaan Aaron Ramsey di masa injury time babak pertama juga masih bisa diantisipasi oleh Pickford. Mesut Oezil yang menjadi pengumpannya. Di babak pertama tak ada gol tercipta, skornya masih 0-0 saat turun minum.

Buruknya koordinasi antara Cech dengan Nacho Monreal, membuat kiper asal Republik Ceko itu melakukan kesalahan. Backpass Monreal nyaris membuahkan gol bunuh diri, hingga ditangkap Cech. Wasit meniup peluit tanda pelanggaran, tapi eksekusinya masih belum maksimal.

Upaya Shkodran Mustafi di menit 59 masih belum membuahkan hasil. Sepakannya meneruskan umpan sundulan Giroud dari dalam kotak penalti masih diblok.

Tendangan Danny Welbeck pada menit 72 juga masih bisa diselamatkan oleh Pickford. Tak lama kemudian, Arsenal bisa memecah kebuntuan. Mesut Oezil bisa menerima bola daerah di sisi kiri pertahanan Sunderland, lalu mengirim umpan matang ke tengah kotak penalti. Sanchez dengan mudah memasukkan bola ke dalam gawang.

Kiper Sunderland, Pickford, melakukan penyelamatan lagi di menit 78. Dia mengantisipasi tembakan keras terarah dari Granit Xhaka.

Sanchez menggandakan keunggulan di menit 81. Dia meneruskan bola rebound hasil tendangan Giroud yang ditepis Pickford. Pemain asal Chile itu dengan mudah memasukkan bola ke gawang yang sudah kosong.

Pickford menyelamatkan gawang Sunderland dari kebobolan lagi. Dia menepis sundulan Mustafi di menit 86, hingga cuma membentur mistar.

Di sisa pertandingan tak ada gol tambahan, Arsenal menang dua gol tanpa balas.

Susunan pemain
Arsenal: Cech; Holding, Mustafi, Monreal; Bellerín, Ramsey (Welbeck 69), Xhaka, Gibbs (Iwobi 69); Alexis, Oezil; Giroud (Walcott 85)

Sunderland: Pickford; Manquillo (Januzaj 82), Jones, O'Shea, L.Koné, Oviedo; Ndong (Gibson 82), Larsson, Cattermole (Gooch 77); Defoe, Borini

0 comments:

Posting Komentar