Selasa, 02 Mei 2017

Aroma Dendam Dalam Laga Derby Liga Champions!


Madrid - Rasa sakit hati serta dendam tentu menyelimuti para pemain Atletico Madrid jelang duel dengan Real Madrid. Hal ini diwaspadai betul oleh Zinedine Zidane.

Bagaimana tidak ketika impian Atletico untuk menjuarai Liga Champions pertama kalinya kandas di tangan Madrid. Tak hanya sekali, tapi dua kali Madrid melukai Atletico di laga final.

Belum hilang rasanya kekecewaan Atletico saat kalah 1-4 di Lisbon, musim lalu Atletico kembali menelan kekalahan meski terjadi dalam drama adu penalti.

Pertemuan kedua tim itu kembali terjadi tapi bukan di final melainkan semifinal Liga Champions. Madrid akan jadi tuan rumah lebih dulu di Santiago Bernabeu, Rabu (3/5/2017) dinihari WIB sebelum gantian tandang ke Vicente Calderon pekan depan.

Dua kekalahan itu plus satu di perempatfinal Liga Champions 2014/2015 diyakini Zidane bakal memotivasi Atletico untuk menang.

"Saya rasa tidak (dua kekalahan di final membebani Atletico) - yang ada justru sebaliknya," ujar Zidane di Soccernet.

"Tentu saja ini positif untuk kami tapi ini benar-benar berbeda, laga semifinal, dan mereka akan melakukan apapun untuk lolos," sambungnya.

"Dan kami akan berusaha keras menang besok, tidak memikirkan soal leg kedua. Kami hanya harus memikirkan laga besok."

Akankah Atletico Madrid membalas dendam kekalahan beruntun mereka ? mari kita lihat laga pada Malam ini.


0 comments:

Posting Komentar