Chelsea sukses meraup angka penuh kala bertandang ke Stoke City. Hasil itu menebar tekanan untuk para rival yang akan mengejar tiga poin demi menjaga jarak.
Chelsea menang 2-1 kala bertandang ke Britannia Stadium, Sabtu (18/3/2017) malam WIB. Kemenangan tipis itu sudah amat cukup untuk mengukuhkan The Blues di puncak klasemen.
Skuad besutan Antonio Conte itu kini mengoleksi nilai 69 dari 28 pekan, unggul 13 poin dari Tottenham Hotspur dan Manchester City di posisi dua dan tiga. Hasil itu otomatis memberikan tekanan kepada para rival tersebut untuk memetik angka penuh agar selisihnya tak makin lebar.
Spurs bakal menjalani laga yang tidak bisa di Prediksi melawan Southampton, Minggu (19/3) malam WIB. Sementara City menghadapi lawan sulit Liverpool, yang menghuni peringkat empat dengan 55 poin, di hari yang sama.
"Manajer menginginkan kami untuk terus menampilkan sepakbola kami dan kemenangan adalah yang utama di tahap ini," kata bek Chelsea Gary Cahill dikutip BBC.
"Kami cuma punya dua partai Premier League di bulan ini. Kami berhasil mendapatkan hasil-hasil dan sekarang bisa duduk santai dan menyaksikan laga-laga besok."
"Akan ada tekanan (untuk laga tim besar besok). Saya sudah bermain di situasi itu, di mana sebuah tim sudah menang dan Anda harus tampil dan mendapatkan hasil," imbuhnya.
Tiga poin untuk tim berjulukan The Blues ditentukan oleh gol Gary Cahill pada menit ke-87. Sebelumnya, kedua tim sempat bermain imbang yang diwarnai lesakan tendangan bebas Willian dan penalti Jonathan Walters.
Hasil ini mengokohkan Chelsea di puncak klasemen sementara. Mereka mengoleksi 69 poin dari 28 pertandingan atau membentangkan jarak 13 angka atas Tottenham Hotspur dan Manchester City.
0 comments:
Posting Komentar