Berikut ini sejumlah fakta terkait dengan pertandingan tersebut.
- Hasil ini kian memantapkan posisi Chelsea di puncak klasemen. The Blues kini memiliki nilai 66, unggul 10 angka dari Tottenham. Sedangkan West Ham berada di posisi ke-11 dengan nilai 33.
- Chelsea justru kalah dominan dalam penguasaan bola di laga ini, hanya 48 persen. Namun mereka melakukan delapan tembakan, yang empat di antaranya terarah. West Ham melakukan jumlah tembakan yang sama, tapi hanya satu yang terarah.
- Chelsea hanya kalah sekali dalam 21 laga terakhir. Mereka mencetak 47 gol dan kebobolan 11 gol.
- Diego Costa sudah terlibat dalam 22 gol Chelsea di Liga Primer musim ini, yakni mencetak 17 gol dan menyumbang 5 assist.
- Chelsea selanjutnya akan melawan Manchester United di perempat final Piala FA pada 14 Maret.
0 comments:
Posting Komentar